Tingkatkan Sinergitas, Polres Buol Gelar Halal Bihalal & Olahraga Bersama TNI - POLRI

    Tingkatkan Sinergitas, Polres Buol Gelar Halal Bihalal & Olahraga Bersama TNI - POLRI

    BUOL-Jajaran TNI-POLRI diwilayah Kabupaten Buol melaksanakan halal bihalal serta olahraga bersama yang digelar oleh Polres Buol bertempat di Mako Polres, Jum'at (05/05/2023).

    Halal bihalal serta olahraga bersama ini diawali dengan apel gabungan yang dipimpin langsung Kapolres Buol AKBP Handri Wira Suriyana, S.I.K. bersama Pabung  Kodim 1305 Butol Lettu Inf. Askari dan dihadiri PJU Polres, Danramil Se-kabupaten Buol, Personel Polres Buol, Personel Koramil Sekabupaten Buol, Bhayangkari Cabang Buol, Persit serta Pemda Buol yang diwakili  Satpol-PP.

    Pada apel ini Kapolres memberikan arahan untuk menjaga kekompakan, sinergitas empat pilar yakni TNI-Polri, Pemda seat masyarakat untuk menjaga keutuhan NKRI, jalin kerja sama yang baik untuk saling 

    mendukung dalam tugas guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Buol.

    "Mari kita jaga kekompakan, sinergitas empat pilar yakni TNI-Polri, Pemda seat masyarakat untuk menjaga keutuhan NKRI, jalin kerja sama yang baik untuk saling 

    mendukung dalam tugas guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Buol" pesan Kapolres saat memberikan arahan.

    Sementara itu Pabung Kodim 1305 Butol menyampaikan kepada seluruh jajaran TNI-POLRI untuk jaga sinergitas TNI-Polri jangan muda di adu domba antara TNI - Polri serta Pemda, Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu bekerja sama menjaga Keamanan ketertiban masyarakat diwilayah Kabupaten Buol dan tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Buol atas kesempatan yang diberikan sehingga seluruh Personel TNI yang ada diwilayah Kabupaten Buol bisa berkumpul di Polres Buol.

    "Jaga sinergitas TNI-Polri jangan muda di adu domba antara TNI - Polri serta Pemda, Babinsa dan Bhabinkamtibmas selalu bekerja sama menjaga Keamanan ketertiban masyarakat diwilayah Kabupaten Buol" ucap Pabung.

    Setelah apel dilanjutkan dengan halal bihalal berupa salam salaman Kapolres Buol didampingi Pabung kepada seluruh Personel TNI-Pori serta Satpol PP yang hadir, setelah halal bihalal dilanjutkan olahraga bersama berupa senam yang dipandu oleh instruktur dari salah satu komunitas Senam yang ada di Kota Buol serta bola kaki mini yang dilaksanakan dilapangan Bhayangkara Polres Buol.

    "Kapolres Buol didampingi Pabung melaksanakan halal bihalal kepada seluruh Personel TNI-Pori serta Satpol PP yang hadir, setelah halal bihalal dilanjutkan olahraga bersama berupa senam yang dipandu oleh instruktur dari salah satu komunitas senam yang ada di Kota Buol serta bola kaki mini yang dilaksanakan dilapangan Bhayangkara Polres Buol" tambah Kasihumas Ipda Ridwan, S. IP.

    buol
    Rahmat Salakea

    Rahmat Salakea

    Artikel Sebelumnya

    4 Cabang Olah Raga Kabupaten Buol Menuju...

    Artikel Berikutnya

    Sekretaris Daerah Kabupaten Buol Lepas Kafila...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon
    Kontingen Garuda Satgas BGC 39 F Monusco Berikan Bantuan Dana Untuk Masjid Said Di Kanyasi Village, Kongo
    Wakapuspen TNI Buka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Citra Dana Yasa
    Kababinkum TNI Membuka Acara Annual Meeting Cooperation TNI-ICRC Tahun 2025

    Ikuti Kami